-->

Denah Kursi Bus Pariwisata 50 Seat Konfigurasi 2 2

Jumlah seat untuk spek bus pariwisata memang bermacam-macam. Untuk big bus, biasanya terdiri atas 50 sampai 60 seat. Bus pariwisata 60 seat adalah jumlah maksimal untuk spek wisata dengan konfigurasi kursi 2-3. Lalu untuk jumlah seat 50 adakah yang konfigurasinya 2-2? Ada, berikut ini adalah contoh denah bus pariwisata dengan jumlah 50-55 seat konfigurasi 2-2.

Biasanya banyak orang mencari denah bus pariwisata berbentuk pdf, exel, maupun word. Berikut kami berikan beberapa referensi denah tempat duduk bus pariwisata yang berkisar antara 48-55 seat.

Denah bus pariwisata 48 seat 2-2



Di atas adalah gambar denah bus pariwisata 48 seat dengan konfigurasi 2-2 pintu belakang. Keuntungan bus wisata pintu belakang adalah space yang lebih luas dibandingkan pintu tengah. Pada gambar di atas tampak ada 10 baris di bagian kiri dan 11 baris kursi di bagian kanan serta 1 baris full yang terdiri atas 5 kursi di bagian belakang. 

Memang space antara kursi dengan depannya lumayan sempit, namun karena hanya diisi oleh 2 orang itu tidak menjadi masalah. Hal ini akan berbeda jika konfigurasi seat yang digunakan adalah 2-3.

Denah bus pariwisata 55 seat konfigurasi 2-2


Gambar di atas adalah denah kursi bus pariwisata 55 seat dengan konfigurasi 2-2. Tampak jaraknya lebih sempit dibandingkan dengan yang 48 seat meskipun sama-sama menggunakan pintu belakang. Pada denah tersebut tampak setelah pintu belakang masih ada dua baris kursi yang berarti baris terakhir berada tepat di atas mesin bus. 

Nah bagi Anda yang hendak menyewa bus pariwisata ada baiknya dipertimbangkan dengan matang kebutuhan dan kenyamanannya. Durasi sewa juga akan sangat mempengaruhi pemilihan bus pariwisata. Anda tidak mungkin berada dalam bus yang sempit dan penuh sesak dalam waktu yang lama. Untuk rekomendasi bus pariwisata terbaik Anda bisa mencari info bus pariwisata di sini. Sekian dan terima kasih.
LihatTutupKomentar